Macam-macam Game Google yang Bisa Anda Mainkan

Game Google sangat banyak, mengingat fungsinya tidak hanya sebagai mesin pencari canggih yang memudahkan para penggunanya menemukan berbagai macam informasi. Pasalnya saat ini Google juga menawarkan sejumlah game yang sangat menarik. 

Salah satu game paling populer yang terkenal yaitu T-Rex, di kenal juga sebagai game Dino Run. Game akan di tampilkan ketika para pengguna mengakses browser dalam keadaan offline. Nantinya, para pemain harus mengontrol T-Rex, melewati tantangan berupa pohon kaktus dan mengumpulkan poin.

Baca juga: apa sih mind map itu?

Game Google Terbaru Tahun 2022 yang Bisa Di Mainkan

Para pengguna Google tidak hanya dapat memperoleh berbagai informasi terbaru dari, namun juga hiburan yang sangat menarik. Pasalnya ada banyak game yang dapat di coba ketika sedang menggunakan fitur Google Search, berikut di antaranya :

  • Solitaire

Siapa yang tidak kenal dengan game Solitaire, game Google legendaris yang satu ini telah di mainkan di PC Windows selama bertahun-tahun. Bahkan para penggemar game ini merasa ketagihannya, lantaran Game Solitaire ini sekarang menawarkan desain baru. Untuk mengaktifkannya, para pengguna cukup dengan mengetikkan kata kunci “Solitaire” ke dalam pencarian Google. 

  • Tic-tac-toe
READ  Building Block di Era Digital Tahun 2023

Apakah anda di sini pernah bermain catur Jawa? Jika ingin mencobanya, sangat di sarankan jika untuk mencoba bermain Tic Tac Toe. Gameplay sangat mudah, cukup hanya dengan cari “Tic Tac Toe” pada mesin pencarian Google.

  • Snake Game

Seperti namanya, Snake Game yang satu ini mengharuskan para penggunanya bermain dengan ular. Di tambah lagi dengan permainan ular ini sangat populer di ponsel Nokia di masa lalu dan sangat menghibur. Saat ini google menawarkan game serupa untuk mengembalikan nostalgia.

Snake Game tersebut sangat mudah untuk di mainkan, cukup hanya dengan cari saja “snake game” pada kolom pencarian Google. Menu game Ular akan muncul pada bagian atas hasil pencarian dan para pengguna bisa langsung mengklik untuk memainkannya.

  • Atari Breakout
READ  Wajib Anda Tahu, Langkah Untuk Download Sound TikTok Secara Mudah dan Cepat

Atari Breakout merupakan salah satu game arcade klasik yang di buat oleh salah satu pendiri Apple Steve Wozniak. Game tersebut telah menampilkan tumpukan batu bata yang harus di hancurkan dengan menggunakan bola yang memantul.

Untuk memainkannya, anda cukup dengan cari “Atari Breakout” di pencarian Google dan klik di atas hasil pencarian, atau langsung klik tautan berikut elgoog.im/breakout. Menariknya, semua gambar di Google Mirror merupakan template sama seperti halnya game yang populer di tahun 70-an.

  • Pacman

Game Pacman merupakan salah satu game arcade Google paling populer tahun 80-an. Bila anda ingin menikmati permainannya, anda bisa mencobanya langsung di Google bahkan dapat dengan mudah di mainkannya.

  • Minesweeper

Game Minesweeper merupakan salah satu permainan puzzle di Google dan membuat para pemainnya harus membersihkan area tambang. Setiap lokasi di sini memiliki nomor yang bisa langsung di gunakan sebagai panduan untuk menghindari bom. Berhati-hatilah untuk tidak lagi menggali area yang salah lantaran akan ranjau akan membuat permainan berakhir.

  • Picture Puzzle
READ  Maraknya Bisnis Media Digital

Game Google interaktif lainnya yang telah berkolaborasi dengan  Asisten Google yang akan mengajukan pertanyaan sesuai gambarnya. Pertanyaannya sangat menarik sehingga di sini para pengguna membutuhkan waktu lama untuk menjawabnya. 

  • Are You Feeling Lucky

Are You Feeling Lucky merupakan salah satu game audio yang menanyakan pertanyaan umum, mulai dari sains sampai juga pengetahuan umum. Pada umumnya, game ini merupakan kuis yang lebih menyenangkan dengan efek suara.

Selain itu, game Google ini juga dapat di mainkan dengan maksimal 5 orang yang berpartisipasi dalam tes. Bila merasa penasaran dan ingin memainkan game tersebut, katakan saja 8.    Are You Feeling Lucky’ ke Asisten Google untuk segera memulai bermain gamenya.